Liverpool Incar Arne Slot Jadi Pengganti Jurgen Klopp – kompas.id

Arne Slot diincar Liverpool untuk menggantikan Klopp karena mampu mengoptimalkan pemain dan pendekatan yang agresif.
Ekspresi Pelatih Feyenoord Arne Slot saat pertandingan Liga Belanda antara Go Ahead Eagles dan Feyenoord di De Adelaarshorst, Rabu (11/5/2022). AS Roma dan Feyenoord akan berlaga di final Liga Konferensi Eropa di Stadion Air Albania, Tirana, Albania, Kamis (26/5/2022) dini hari WIB.
Setelah beberapa pelatih yang diincar tidak kunjung memberi kepastian, manajemen Liverpool mulai mendekati Arne Slot, pelatih klub Feyenoord, asal Belanda. Slot dinilai cocok untuk menggantikan Manajer Liverpool Juergen Klopp karena keahliannya meningkatkan kemampuan para pemain dan gaya melatihnya yang selalu mendorong timnya untuk bermain agresif.
Dengan gaya melatih tersebut, Slot sukses membawa Feyenoord menjuarai Piala KNVB, Minggu (21/4/2024). Sebelumnya, pada musim 2022-2023, pelatih berusia 45 tahun itu juga sukses membawa klubnya menjuarai Liga Belanda. Kesuksesan itu merupakan yang pertama bagi Feyenoord dalam enam tahun terakhir.
Sebelumnya, Klopp menyatakan akan berhenti melatih Liverpool pada akhir musim ini. Untuk menggantikan Klopp, Liverpool mendekati Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso dan Pelatih Sporting Lisbon Ruben Amorim. Namun, keduanya belum menunjukkan ketertarikan dan mengatakan masih terikat kontrak dengan klub masing-masing pada musim depan.
Hal itu yang membuat Liverpool mengarahkan pandangannya ke Liga Belanda dan Slot menjadi pilihan terdepan. Slot terbukti mampu mengubah Feyenoord menjadi klub yang sangat efektif dalam menyerang, dengan deretan pemain yang bukan berkualitas bintang.
Pelatih Feyenoord Arne Slot merayakan keberhasilan timnya menjuarai Piala KNVB setelah mengalahkan NEC Nijmegen pada laga final di Stadion de Kuip, Rotterdam, Minggu (21/4/2024).
Sejak melatih Feyenoord pada Juli 2021, Slot membawa timnya meraih 94 kemenangan dari 146 laga atau memenangi 64,38 persen pertandingan. Pada musim ini, Feyenoord menempati posisi kedua pada klasemen Liga Belanda, di bawah PSV.
Mantan pelatih AZ Alkmaar itu juga pernah membawa Feyenoord menjadi runner-up Liga Konferensi Eropa pada musim 2021-2022. Pada laga final, Feyenoord kalah dari AS Roma yang kala itu dilatih Jose Mourinho.
Slot sebenarnya pernah mengungkapkan ketertarikannya untuk melatih di Inggris. Akhir musim lalu, Slot mengungkapkan hal itu. ”Langkah (saya) berikutnya bukanlah pindah ke klub Belanda lainnya. Langkah normal berikutnya adalah ke luar negeri dan seperti selalu saya katakan, liga terbaik di dunia adalah Liga Inggris,” kata Slot, dikutip dari BBC.
Namun, usaha untuk mendapatkan Slot bukan perkara yang mudah bagi Liverpool. Saat ini, manajemen AC Milan, Barcelona, dan Bayern Muenchen juga sedang aktif mendekati Slot.
Baca juga: Lima Nama Calon Pelatih Liverpool, Siapa Favorit?
Pemain Feyenoord melakukan selebrasi pada akhir laga kedua semifinal Liga Konferensi Eropa antara Olympique Marseille dan Feyenoord di Stadion Velodrome, Marseille, Perancis, Kamis (5/5/2022), yang berakhir 0-0.
Apalagi, Slot terikat kontrak sampai akhir musim 2026. Di sisi lain, tidak ada klausul pelepasan dalam kontrak Slot sehingga Feyenoord dapat mempertahankan pelatihnya itu jika tidak mau menjualnya ke mana pun.
”Kami beranggapan, dia akan tetap menjadi pelatih kami tahun depan,” kata Dennis te Kloese, Direktur Teknik Feyenoord, seusai laga final Piala KNVB.
Pada Selasa (23/4/2024), The Times melaporkan, Feyenoord tidak membantah dan tidak mengonfirmasi mengenai ketertarikan Liverpool terhadap Slot. Sementara itu, jumpa pers jelang laga Liga Belanda antara Feyenoord dan Go Ahead Eagles, yang seharusnya menghadirkan Slot, pada Rabu (24/4/2024), dibatalkan. Hal itu membuat Slot tidak dapat ditanyai wartawan.
Baca juga: Akhir Klopp, Getir Liverpool
Langkah normal berikutnya adalah ke luar negeri dan seperti selalu saya katakan, liga terbaik di dunia adalah Liga Inggris.
Pelatih AS Roma Jose Mourinho melepas medali runner-up pada seremoni seusai final Liga Europa di Arena Puskas, Budapest, Hongaria, Kamis (1/6/2023) dini hari WIB. Roma takluk dari Sevilla melalui adu penalti, 1-4.
Sementara itu, Jose Mourinho dirumorkan juga berminat untuk melatih Liverpool. Spekulasi itu muncul setelah Mourinho menyaksikan secara langsung laga Fulham melawan Liverpool di Stadion Craven Cottage, London, Minggu (21/4/2024).
Kehadiran Mourinho mungkin karena kedekatan tempat tinggalnya di London dengan stadion itu. Namun, ucapannya saat menyaksikan MotoGP seri Portugal membuatnya dikaitkan dengan bakal lowongnya posisi pelatih Liverpool pada akhir musim ini.
Pada acara balap motor tersebut, pelatih yang dipecat AS Roma sejak Januari 2024 itu mengatakan kepada wartawan bahwa dia mencari pekerjaan sebagai pelatih pada musim panas tahun ini. Hal itu yang kemudian membuat Mourinho dikaitkan dengan Liverpool.
Namun, gaya melatih Mourinho beseberangan dengan gaya permainan Liverpool yang dikembangkan Klopp selama ini. Mourinho memiliki pendekatan defensif yang pragmatis, sedangkan Liverpool di bawah Klopp cenderung bermain menyerang dengan agresif.

source


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SITUS TERBAIK DAN TERPERCAYA TAHUN 2024
Slot
Sports
Togel
BARBIE SLOT RAJA MAHJONG SBOBET RAJASLOTO JINGA88 GACOR77 SUBUR88 CUKONG88 INDONESIA88 QQ88BET MANIA88 RTP GACOR MADU303 KAKUISUSHI88 MANTRA88 SLOT88 SUHUSLOT88 SLOT188 SGPSLOT AGEN108 PAPUA88 NTT88 KUPANG88 AMBON88 SATUDARAH88 PAPUASLOT TERNATE88 BATAK88 MEDANSLOT BOXING88 ALEXIS77 JACKPOT108 PRABOWO88 PRABOWOSLOT OXPLAY88 OXPLAY IDNPLAY BLUETOOTH88 VOUCHER88 PSSI88 GAMING88 PKVPOKER ASU88 AYAG88 PROBABILITAS88 ANGSA88 AROMA88 BADAK88 BANGAU88 MUSIKSLOT ANGKA88 YUK4D BESTI99 CARTEL88 ANJING88 MOBILE88 CARTELD4D PAGCOR SITE DOMAIN SLOT69BET BEWOKSLOT GOPAY69 GOPAY99 GOPAY4D PARFUM88 CEPAT88 DANA88 DANA4D LINKAJA4D GATOT88 BOKEP4D iPhone4D SLOTTOGEL88